Wednesday, June 5, 2013

DENGARKAN ALBUM BARU CHTHONIC 'BÚ-TIK'

4 Juni, 2013

CHTHONIC, band metal asal Taiwan akan merilis album anyarnya "Bú-Tik" pada 18 Juni 2013. Setelah sempat merilis tiga lagu dari album itu –dua di antaranya dengan videoklip-, kini streaming full albumnya kini juga bisa disimak.


"Bú-Tik"merupakan album ketujuh CHTHONIC. Doris Yeh dkk mencoba menggali lebih dalam nuansa oriental di album baru mereka ini.

Mengangkat tema-tema tentang mitos-mitos Taiwan dan peristiwa-peristiwa bersejarah negeri mereka merupakan misi band ini, tak terkecuali di album barunya “Kekerasan-kekerasan  dan pertahanan diri yang dibenarkan serta semangat bersenjata.” Kata Doris Yeh tentang topik di album baru mereka.

CHTHONIC kembali bekerjasama dengan Rickard Bengtsson, produser yang sebelumnya juga menggarap “Takasago Army”. Rickard antara lain pernah bekerjasama dengan Arch Enemy dan Nemesis.Sementara studio yang digunakan oleh CHTHONIC adalah Sweet Spot Studios di Halmstad, Swedia. Album ini berisi sepuluh lagu dan akan dirilis melalui Spinefarm Records. Sepuluh lagu direkam untuk album baru ini.

Beberapa waktu lalu mereka sudah merilis tiga lagu baru. Yang pertama adalah "Next Republic" dan disusul dua klip anyar untuk dua buah lagu yaitu “Sail Into The Sunset’s Fire” dan “Defenders Of Bú-Tik Palace”. Kedua klip ini digarap bareng sutradara Lin Chun

CHTHONIC akan tampil di gelaran Download Festival di Donington Park, Inggris pada 15 Juni 2013 dengan rencana mengusung serta orkestra oriental. “Ini pertama kalinya kami akan bermain dengan orkestra di luar Taiwan. Kami ingin membuat show yang akan dibicarakan orang hingga setelahnya.” Harap Doris Yeh.

Enam buah album sudah dirilis oleh band yang terbentuk pada 1995 ini. Album keenamnya adalah  “Takasago Army”, dirilis pada Agustus 2011 yang kemudian diikuti dengan tur Eropa dan Amerika Serikat bersama Arch Enemy.

No comments:

Post a Comment